Senin, 23 November 2009

Karakteristik Ilmu Administrasi dalam Pendidikan:

Karakteristik Ilmu Administrasi dalam Pendidikan:
Adanya kerjasama dalam mencapai tujuan pendidikan, baik pada tingkat pembelajaran, sekolah, maupun kelembagaan;
Proses dalam mencapai tujuan pendidikan yang dimulai dengan perencanaan, pengerahan, pemantauan, dan penilaian;
Dapat dilihat dari kerangka berpikir system, yaitu keseluruhan yang terdiri dari bagian- bagian yang berinteraksi dalam proses mengubah masukan menjadi keluaran ( input, proses, dan keluarannya );
Dapat dilihat dari segi manajemen, yaitu melihat kepada usaha untuk pemanfaatan sumber- sumber daya dalam mencapai tujuan pendidikan supata tidak terjadi pemborosan, baik sumber daya manusia, uang, sarana dan prasarana, maupun waktu;
Adanya kepemimpinan, yaitu bagaimana kemampuan administrator dalam melaksanakan tut wuri handayani, ing madyo mangun karso dan ing nagarso asung tulodo dalam mencapai tujuan pendidikan, bagaimana ia menggerakkan orang lain untuk bekerja, mempengaruhi dan mengawasi, bekerjasama dan memberi contoh;
Adanya proses pengambilan keputusan, yakni seorang administrator harus bisa membuat pemecahan dari masalah kerjasama yang dihadapi dengan memilih alternatif kemungkinan yang terbaik;
Adanya komunikasi, yaitu pengertian timbal balik dalam suatu proses kerjasama secara tansparan;
Adanya tatausaha, yaitu administrasi pendidikan dilihat dari pengertian sempit berupa kegiatan rutin dalam bentuk pekerjaan kantor.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar